Studi Kasus

Peluang, Kelebihan, dan Kekurangan Investasi Tanah di Tahun 2023

29 May 2023, Ditulis oleh Alya

Peluang, Kelebihan, dan Kekurangan Investasi Tanah di Tahun 2023

Investasi adalah salah satu instrumen yang banyak digunakan untuk mengamankan aset, hingga mendapatkan passive income. Ada banyak sekali instrumen investasi yang bisa digunakan dan disesuaikan dengan keadaan kamu. Kamu bisa berinvestasi dengan membuat peternakan yang kelak akan berkembang biak, perkebunan, emas, reksadana, saham, dan juga properti seperti tanah.

 

Peluang Investasi Tanah di 2023

Apakah kalian adalah salah satu orang yang memilih untuk investasi tanah? Dilansir dari Sirclo, investasi properti diprediksi akan tetap jaya di tahun 2023.

Pasca pandemi, diperkirakan harga properti akan meningkat tajam. Wah, terdengar menjanjikan ya. Eits, tapi sebelum kalian investasi tanah, ada baiknya simak beberapa informasi di bawah ini!

 

Tanah Termasuk Jenis Investasi Apa?

Investasi tanah tuh masuknya ke kategori investasi apa sih? Dilansir dari rumah123.com, tanah merupakan salah satu bentuk investasi properti.

 

10 Keuntungan Investasi Tanah

Ada banyak sekali keuntungan investasi tanah, di antaranya:

1. Nilai Jangka Panjang yang Stabil

Investasi tanah merupakan salah satu jenis investasi yang finansialnya bisa dikatakan stabil. Harganya cenderung tidak terlalu fluktuatif dibandingkan dengan instrumen properti lainnya.

 

2. Dapat Digunakan sebagai Agunan

Tiba-tiba butuh agunan untuk meminjam uang dari bank? Jangan khawatir, investasi tanah bisa jadi salah satu jalan keluarnya. Tanah bisa dijadikan agunan, jadi kalian tidak perlu menjualnya untuk meminjam uang dengan cepat.

 

3. Passive Income

Keuntungan investasi tanah lainnya, selain nilainya yang bertambah, bisa juga disewakan untuk dijadikan sumber pendapatan pasif.

 

4. Pengembangan

Ketika kita memutuskan untuk investasi tanah, kita bisa menggunakannya untuk apa saja. Dibangun kos, kontrakan, pertanian, taman hiburan, yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kamu.

 

5. Fleksibilitas

Kita bisa investasi tanah untuk berbagai tujuan, seperti keperluan pribadi, bisnis, atau investasi jangka panjang.

 

6. Nilai selalu Naik

Semakin sempit lahan, semakin tinggi harga tanah dari hari ke hari. Sehingga investasi tanah ini sangat cocok untuk dijadikan investasi jangka panjang.

 

7. Dapat Dipindahtangankan

Kepemilikan tanah bisa dipindahtangankan, sehingga investor lebih mudah untuk menjual tanahnya.

 

8. Biaya Pengelolaan Rendah

Dibandingkan dengan investasi lainnya yang membutuhkan perawatan yang cukup tinggi, seperti rumah. Investasi tanah tidak perlu biaya tinggi untuk merawatnya ataupun menjaganya. Seperti contohnya emas yang membutuhkan dana untuk proteksi lebih.

 

9. Investasi Tanah Cenderung Aman

Dikarenakan harga investasi tanah yang stabil, bisa dikatakan investasi ini aman karena tidak terpengaruh fluktuasi pasar seperti saham maupun mata uang.

 

Kekurangan Investasi Tanah

Setelah membahas mengenai kelebihan investasi tanah, tentunya kita juga perlu mengetahui kekurangannya.

 

1. Modal Awal yang Besar

Investasi tanah tidak seperti investasi reksadana atau emas yang bisa dimulai dengan anggaran yang sedikit. Sehingga tidak semua orang cocok untuk investasi tanah.

 

2. Proses Pembelian yang Rumit

Pembelian tanah seringkali rumit karena memerlukan waktu untuk memproses verifikasi status dan pengurusan dokumen.

 

3. Kemungkinan Sengketa Hukum

Investasi tanah rentan sekali terjerat sengketa hukum. Hal ini biasanya terjadi karena batas tanah, hak atas tanah, dan juga masalah kepemilikan.

 

4. Pertumbuhan Nilai yang Lambat

Kendati investasi tanah dibilang nilainya akan selalu naik, namun membutuhkan waktu yang lama untuk bisa naik dengan signifikan.

 

5. Rentan Terdampak

Investasi tanah seringkali terdampak karena perubahan ekonomi negara maupun kebijakan pemerintah. Sebagai contoh, semisal pemerintah menutup area pasar A yang mana tanahmu sudah strategis berada di sana, dan memindahkannya ke area G. Maka nilai tanahmu akan turun.

 

6. Biaya Pajak

Kendati biaya perawatannya yang lebih minim dibandingkan properti lain. Akan tetapi, ada biaya pajak tanah tahunan yang harus kalian bayarkan.

 

7. Penurunan Nilai

Investasi tanah mirip dengan investasi emas, karena kendati cenderung stabil, namun tidak bisa dijadikan investasi jangka pendek. Karena nilai tanah bisa saja turun dalam jangka pendek. Hal ini dipengaruhi faktor perubahan lingkungan, kebijakan pemerintah, kondisi ekonomi, dan lain sebagainya.

 

Hal-hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Investasi Tanah

 

1. Lokasi

Pilihlah lokasi yang strategis dan cenderung tidak akan mudah berubah. Contohnya lokasinya dekat dengan universitas. Karena pemindahan universitas tidak segampang itu.

 

2. Tujuan Investasi Tanah

Seperti yang di atas, kalian harus menentukan untuk apa membeli tanah. Untuk investasi jangka panjangkah? Atau untuk dibangun sesuatu, disewakan, dan lain-lain.

 

3. Harga Tanah

Pastikan sebelum investasi tanah, kalian sudah tau harganya sesuai dengan kualitas tanah tersebut.

 

4. Status Tanah

Jangan sampai kalian membeli tanah yang statusnya tidak jelas. Pastikan status tanah yang akan kamu beli sudah terdaftar dan memiliki hak atas tanah yang sah.

 

5. Batas-batas Tanah

Pastikan ketika investasi tanah, kalian sudah mengetahui batas-batas tanah yang jelas dan tidak menimbulkan masalah hukum kedepannya.

 

6. Konsultasi dengan Ahli sebelum Investasi Tanah

Jika kalian mempunyai orang yang terpercaya dan ahli di bidang jual beli tanah ini, maka kalian bisa meminta pertimbangan mereka terlebih dahulu.

Setelah melihat keuntungan dan kekurangan investasi tanah, apakah kalian semakin yakin atau ragu untuk investasi nih? Tapi apapun itu, jangan lupa untuk cek terlebih dahulu semua yang diperlukan sebelum berinvestasi ya!

#Qasir

 

 

Share artikel ini